PREPARASI KARBON AKTIF LIMBAH KULIT UBI KAYU MENGGUNAKAN AKTIVASI NAOH BERBANTUAN GELOMBANG MIKRO

Authors

  • Chafiz Husin Sembiring Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Miftahul Husnah
  • Ratni Sirait

DOI:

https://doi.org/10.22437/jop.v8i3.20125

Keywords:

Ubi Kayu; Karbon Aktif; NaOH; Gelombang Mikro; FTIR

Abstract

Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui pengaruh konsentrasi NaOH sebagai aktivator berbantuan gelombang mikro terhadap sifat fisis, luas permukaan dan gugus fungsi karbon aktif dari limbah kulit ubi kayu.Karbonisasi dilakukanmenggunakan furnance  pada temperatur 500oC selama 1 jam.Aktivasi karbon menggunakan larutan NaOH dengan variasi konsentrasi 2,0%, 2,5% dan 3%. Iradiasi menggunakan microwave dengan daya 630 Watt selama 20 menit. Analisis yang dilakukan meliputi uji kadar air, kadar abu, kadar zat menguap, kadar karbon, luas permukaan menggunakan UV-Vis dan gugus fungsi menggunakan FTIR.  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Konsentrasi NaOH mempengaruhi beberapa karakteristik arang aktif yang dihasilkan dari kulit ubi.Konsentrasi NaOH 3% menghasilkan arang aktif dengan karakter terbaik, dengan kadar air sebesar 6,93%, kadar zat mudah menguap sebesar 21,89%, kadar abu total sebesar 9,39%, kadar karbon sebesar 68,71%. Analisis luas permukaan menunjukkan bahwa variasi konsentrasi NaOH berpengaruh terhadap luas permukaan dengan nilai berturut-turut 34,0605 m2/g, 34,6276 m2/g, 34,6590 m2/g. Pengujian gugus fungsi menunjukkan adanya gugus fungsi OH hydroxyl, C=C aromatic, C-O carboxyl acid, C-H alkana, C-H aromatic, N-H amina, dan OH alcohols.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Astuti, W. (2018). Adsorpsi Menggunakan Material Berbasis Lignoselulosa. Semarang: Unnes Press.

Barus, R. A. (2017). Pembuatan Karbon Aktif dari Tempurung Kemiri (Aleurites mollucana L) Dengan Proses Pengaktifan Kimia H3PO4 Menggunakan Microwave. Skripsi: Universitas Sumatera Utara.

Dachriyanus. (2004). Analisis Struktur Senyawa Organik Secara Spektroskopi. Padang: Lembaga Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (LPTIK).

Farhan, & Akta, Z. (2011). Activated Carbon For Water and Wastewater Treatment Integration of Adsorpsion and Biological Treatment. Turki: WILEY-VCH Verlag GmbH & Co.KGaA.

Farma, R. (2017). Pembuatan dan Karakterisasi Karbon Aktif dari Srabut Tandan Kelapa Sawit Sebagai Adsorben Dengan Variasi Aktivator KOH Berbantuan Iradiasi Gelombang Mikro. Jurnal Komunikasi Fisika Indonesia , Vol 14 No.05.

Hutapea, E. M., Iwantono, Farma, R., Saktioto, & Awitdrus. (2017). Pembuatan dan Karakterisasi Karbon Aktif dari Bambu Betung (Dendrocalamus Asper) Dengan Aktivasi KOH Berbantuan Gelombang Mikro. Jurnal Komunikasi Fisika Indonesia , Jilid 14 No. 02.

Irnameria, D. (2020). Karakterisasi Karbon Aktif dari Limbah Kulit Durian pada Suhu Karbonisasi 300°C Menggunakan Zat Aktivator Natrium Hidroksida dan Asam Sulfat. Journal of Nursing and Public Health , Jilid 8 No. 1.

Lazulva, & Sari, W. W. (2013). Uji Kualitas Karbon Aktif dari Kulit Ubi Kayu (Manihot Escuenta Crantz). Jurnal Photon , Vol 3 No. 2.

Maulinda, L. (2015). Pemanfaatan Kulit ubi kayu sebagai Bahan Baku Karbon Aktif. Journal of Nursing and Public Health , Vol 4 No.2.

Purwaningsih, D., Agus, B., Ariska, A., & Birar, T. (2019). Produksi Karbon Aktif Dari Kulit Singkong Dengan Aktivasi Kimia Fisika Menggunakan Gelombang Mikro. Jurnal Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya , Seminar Nasional Sains dan Teknologi Terapan VII.

Putri, A. A., P, E. R., & R, F. (2017). Pemanfaatan Kulit Singkong Sebagai Bahan Baku Arang Aktif Dengan Variasi Konsentrasi NaOH dan Suhu. jurnal Konversi , Jilid 6 No. 1.

Ridhuan, K., & Suranto, J. (2016). Perbandingan Pembakaran Pirolisis dan Karbonisasi pada Biomassa Kulit Durian Terhadap Nilai Kalori. Jurnal Teknik Mesin Univ. Muhammadiyah Metro , Vol. 5 No. 1.

Sahara, E., Ni, K., & Ida, B. (2017). Pembuatan dan Karakterisasi Arang Aktif dari Batang Tanaman Gumitir (Tagetes Erecta) Dengan Aktivator NaOH. Jurnal Kimia , Jilid 11 No.2.

SNI. (1995). SNI 06-3730-1995 Arang Aktif Teknis. Jakarta: BSN.

Sunarti, T. (2019). Gelombang dan Optik. Surabaya: JDS.

Suprabawati, A., H. N., & Jasmansyah. (2018). Kulit Singkong (Manihot esculenta Crantz) Sebagai Karbon Aktif dengan Berbagai Langkah Pembuatan untuk Adsorpsi Ion Logam Timbal (Pb2+) dalam Air. Jurnal Kartika Kimia , Jilid 1 No.1.

Downloads

Published

2023-07-31

How to Cite

Sembiring, C. H., Husnah, M., & Sirait, R. (2023). PREPARASI KARBON AKTIF LIMBAH KULIT UBI KAYU MENGGUNAKAN AKTIVASI NAOH BERBANTUAN GELOMBANG MIKRO. JOURNAL ONLINE OF PHYSICS, 8(3), 33-38. https://doi.org/10.22437/jop.v8i3.20125