PENGARUH SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DAN AKSES PERMODALAN TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA UMKM DI KECAMATAN RIMBO BUJANG
DOI:
https://doi.org/10.22437/jmk.v14i01.41276Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis pengaruh Sistem Informasi Akuntansi (SIA) dan Akses Permodalan terhadap Kinerja Keuangan pada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Rimbo Bujang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan analisis regresi. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada pelaku UMKM di Kecamatan Rimbo Bujang. Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel SIA berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan UMKM, dengan nilai thitung sebesar 2,644 yang lebih besar dari t tabel 1,661 dan tingkat signifikansi 0,010 (lebih kecil dari 0,05). Sebaliknya, variabel Akses Permodalan tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan UMKM, dengan nilai thitung sebesar 0,821 yang lebih kecil dari t tabel 1,661 dan tingkat signifikansi 0,414 (lebih besar dari 0,05). Temuan ini mengindikasikan bahwa penggunaan SIA yang baik dapat meningkatkan pengambilan keputusan dan kinerja keuangan, sementara akses permodalan tidak memberikan dampak yang signifikan dalam kondisi tertentu. Penelitian ini memberikan rekomendasi untuk meningkatkan penggunaan SIA di kalangan pelaku UMKM, serta pengelolaan akses permodalan yang lebih bijaksana.
Kata Kunci: Sistem Informasi Akuntansi, Akses Permodalan, Kinerja Keuangan, UMKM, Kecamatan Rimbo Bujang.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Ahmad Hamdani, Wiwik Tiswiyanti, Misni Erwati

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.