Peningkatan Kemampuan Guru Sekolah Dasar Dalam Melakukan Penelitian Tindakan Kelas Dan Penulisan Karya Ilmiah Di Kuala Tungkal, Tanjung Jabung Barat

Authors

  • Muchlash Abrar Universitas Jambi
  • Rachmawati Rachmawati Universitas Jambi
  • Masbirorotni Masbirorotni Universitas Jambi
  • Nunung Fajaryani Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/jkam.v5i3.16676

Abstract

Melakukan penelitian tindakan kelas dan menulis karya ilmiah merupakan kompetensi yang harus dimiliki oleh guru. Akan tetapi, belum semua guru memiliki komptensi tersebut. Salah satu faktor penyebab kurangnya keterampilan melakukan penelitian tindakan kelas dan menulis karya ilmiah bagi guru adalah kurangnya pelatihan dan pembimbingan penulisan karya ilmiah. Oleh karena itu, perlu diadakan pelatihan dan pembimbingan melakukan penelitian tindakan menulis karya ilmiah bagi mereka. Sebagai upaya peningkatan keterampilan melakukan penelitian tindakan kelas dan menulis karya ilmiah bagi guru, kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk: (1) meningkatkan kemampuan guru SD di Kuala Tungkal dalam melakukan penelitian tindakan kelas; (2) meningkatkan kemampuan guru SD di Kuala Tungkal untuk menulis karya ilmiah dari hasil penelitian tindakan kelas mereka melalui workshop serta pendampingan menulis. Adapun kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan di Kecamatan Tungkal Ilir. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah dengan metode worshop, diskusi, praktek dan pendampingan. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat diikuti oleh guru-guru SD di kecamatan Tungkal Ilir. Kegiatan berlagsung selama satu hari dari pagi sampai sore yang diawali dengan pemberian materi penelitian tindakan kelas dan pembahasan artikel yang berisi hasil penelitian tindakan kelas yang kemudian diikuti dengan pembahasan tentang karya ilmiah dan prosedur penulisannya dalam kelompok kelompok kecil. Berdasarkan hasil pelaksanaan, pengabdian sejenis ini perlu dilakukan lagi mengingat masih banyak para guru sekolah dasar yang belum memahami konsep penelitian tindakan kelas dan penulisan karya ilmiah, khususnya artikel ilmiah hasil penelitian.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-12-31

How to Cite

Abrar, M. ., Rachmawati, R., Masbirorotni, M., & Fajaryani, N. . (2021). Peningkatan Kemampuan Guru Sekolah Dasar Dalam Melakukan Penelitian Tindakan Kelas Dan Penulisan Karya Ilmiah Di Kuala Tungkal, Tanjung Jabung Barat. Jurnal Karya Abdi Masyarakat, 5(3), 617-622. https://doi.org/10.22437/jkam.v5i3.16676

Most read articles by the same author(s)