Analisis Kandungan Karbon di Taman Kehati PT Chandra Asri Cilegon

Carbon Content Analysis at Kehati Asri Park PT Chandra Asri Cilegon

Penulis

  • Pipit Marianingsih University of Sultan Ageng Tirtayasa
  • Mahrawi Mahrawi Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Dania Purnama Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Hesti Oktaviani Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Reza Amelia Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Siti Eliyana Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Yoseph Sugiharto Karahayon PT Chandra Asri Petrochemical, Tbk
  • Eren Putra Febrio PT Chandra Asri Petrochemical, Tbk

DOI:

https://doi.org/10.22437/biospecies.v16i2.26704

Abstrak

CO2 emissions continue to increase every year. The increase in CO2 emissions in Indonesia is caused by an increase in greenhouse gases and the production of CO2 emissions is inseparable from human activities. One of the efforts to reduce CO2 emissions can be done through the Biodiversity Park (Kehati) development program. This study aims to determine the estimation of biomass, carbon stocks and carbon dioxide absorption in PT Chandra Asri's biodiversity park as one of the efforts to reduce carbon emissions. The method used in collecting data on biomass is a non-destructive sampling method using allometric equation analysis to extrapolate biomass. The results showed that the total estimated biomass of all standing categories was 2745 tons/ha, the total carbon stock was 1290.15 tons/ha and the total CO2 absorption was 4734.85 tons/ha. This shows that the carbon stock in Taman Kehati PT. Chandra Asri Cilegon is in the high category because it spans more than 100 tonnes/ha so that PT. Chandra Asri Cilegon can maximize its function as a carbon absorption and storage area to reduce CO2 emissions.

Keywords: Allometric equations, biodiversity park, biomassa, carbon dioxide absorption, carbon

 

Abstrak

Emisi CO2 terus mengalami peningkatan di tiap tahunnya. Meningkatnya emisi CO2 di Indonesia diakibatkan oleh meningkatnya gas rumah kaca (GRK) dan produksi emisi CO2 ini tidak terlepas dari aktivitas yang dilakukan oleh manusia. Salah satu upaya penurunan emisi CO2 dapat dilakukan melalui program pembangunan Taman Keanekaragaman Hayati (Kehati). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkiraan estimasi biomassa, cadangan karbon dan serapan karbon dioksida di taman kehati PT Chandra Asri sebagai salah satu upaya dalam penanganan untuk mengurangi emisi karbon. Metode yang dipakai dalam pengambilan data biomassa yaitu metode nondestructive sampling menggunakan analisis persamaan allometrik untuk mengekstrapolasi biomassa. Hasil penelitian menunjukan jumlah estimasi biomassa semua kategori tegakan sebesar 2745 ton/ha, jumlah cadangan karbon sebesar 1290,15 ton/ha dan jumlah serapan CO2 sebesar 4734,85 ton/ha. Hal ini menunjukkan bahwa cadangan karbon pada Taman Kehati PT. Chandra Asri Cilegon berada dalam kategori tinggi karena berada direntang lebih dari 100 ton/ha sehingga Taman Kehati PT. Chandra Asri Cilegon dapat memaksimalkan fungsinya sebagai salah satu kawasan penyerapan dan penyimpanan karbon untuk untuk mengurangi emisi CO2.

Kata kunci: Biomassa, cadangan karbon, persamaan allometrik, serapan karbondikosida, taman kehati 

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-07-03

Terbitan

Bagian

Articles