Identifikasi Senyawa Hidrokarbon Polisiklis Aromatis (HPA) dan Aktivitas Antimikrobanya pada Ikan yang Diawetkan dengan Asap Cair

Penulis

  • dewi yudiana shinta STIKES Perintis Padang

Abstrak

Asap cair merupakan bahan kimia hasil destilasi asap dari pembakaran biomassa dan juga bersifat sebagai desinfektan. Senyawa fenol, karbonil dan asam-asam organik yang terdapat dalam asap cair berperan penting dalam pengawetan ikan. Hidrokarbon Polisiklis Aromatis (HPA) banyak dihasilkan dari pembakaran tidak sempurna bahan-bahan organik seperti pengolahan makanan yang tidak tepat. Sifatnya yang lipofil dan karsinogenik, maka pencemaran HPA di lingkungan terutama dalam makanan tidak boleh dianggap ringan.

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif observasional. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui senyawa Hidrokarbon Polisiklis Aromatis (HPA), jumlah dan jenis bakteri pada ikan yang sudah diawetkan dengan asap cair dan hubungannya dengan senyawa HPA. Analisis statistik menggunakan uji Korelasi Pearson.

Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan dua jenis bakteri (Bacillus dan Pseudomnas), rata-rata jumlah koloni bakteri 245,67 dan senyawa antimikroba pada ikan yang sudah diawetkan dengan asap cair, yaitu Tetradecanoic acid, Hexadecanoic acid, Methanol, 1-Propanol-o-d, 1,2,3-Propanetriol, Hydroxyacetic acid, Butane, Dodecanoic acid, Heptadecene dan 2-Butanol, tapi tidak terdapat korelasi antara senyawa Hidrokarbon Polisiklis Aromatis dengan jumlah koloni bakteri pada ikan yang telah diawetkan dengan asap cair.

Asap cair dapat digunakan sebagai pengawet ikan karena tidak mengandung senyawa karsinogenik. Bakteri yang tumbuh pada ikan yang diawetkan pada asap cair merupakan bakteri yang berspora dan bersifat tahan terhadap bahan kimia.

Kata Kunci : Asap cair, Hidrokarbon Polisiklik Aromatik (HPA), antimikroba.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2017-08-26 — Diperbaharui pada 2017-08-26

Versi

Cara Mengutip

shinta, dewi yudiana. (2017). Identifikasi Senyawa Hidrokarbon Polisiklis Aromatis (HPA) dan Aktivitas Antimikrobanya pada Ikan yang Diawetkan dengan Asap Cair. Chempublish Journal, 2(1), 44-53. Diambil dari https://mail.online-journal.unja.ac.id/chp/article/view/3324